Kalau kalian lebih senang dengan mengelilingi dunia open-world yang megah dan indah maka Cloudpunk salah satu jawabannya. Game yang dibalut dengan nuansa cyberpunk sembari player menjalani misi sebagai kurir. Update terbaru Cloudpunk kali ini memberikan kalian fitur First-person view sehingga kalian bisa melihat indahnya jalanan cyberpunk dengan dekat dan immersif.
First person camera is finally here. Get the free update on Steam at https://t.co/U3nPX3hJzF#gamedev #cyberpunk #voxelart pic.twitter.com/QJumFBez61
— ION ? (@ionlands) May 31, 2020
Yang kalian butuhkan hanyalah menzoom in sampai karakter kalian tidak kelihatan (atau analog kanan kalau kalian menggunakan controller). Third-person view juga ada tapi ini bisa dibilang setengah dari view point original dan first-person view. Selain itu juga first-person view bisa kalian gunakan dalam berkendara meskipun tidak termasuk untuk naik dan turun.
Patch terbaru ini juga menambahkan controller rebinding, mouse steering, dan robot pembersih yang bertebaran dijalanan membersihkan jalan-jalan.
Cloudpunk adalah sebuah game narasi yang menceritakan tentang menjadi seorang kurir semi-ilegal. Disini kalian akan bermain sebagai Rania dalam kota Nivalus ini.
Waktunya keliling Nivalus dengan mode baru ya.
(Sumber: PCGamer)
Baca pula informasi lain terkait Cloudpunk, atau artikel video game terkini dan anti-mainstream lain dari Farhan
For press release dan further collaboration, Contact me at author@gamebrott.com